Blog Tentang SEO, Teknologi

Contoh Teks Deskripsi Museum Loka Jala Crana Surabaya

"Mas, saya punya tugas buat teks derkripsi?"

"Mas, buat contoh yang mudah?"

"Mas, thanks ya!"

Teks Deskripsi adalah teks yang berisi gambaran suatu obyek tertentu, biasanya bersifat unik dan individual. Saya dapat tugas buat teks deskripsi ini ketika masa SMA saat study tour di museum loka jala crana di surabaya.
Udah keseringan bikin tugas kayak gini akhirnya malas buat, tapi karena untuk nilai akhir jadi terpaksa lakuin. Tidak salahnya berbagi pengalaman ya.. Berikut contoh teks deskripsi Museum Loka Jala Crana Surabaya.

MUSEUM LOKA JALA CRANA SURABAYA
______________________________________________________________

Museum Loka Jala Crana terletak di Morokrembangan di Akademi Angkatan Laut Indonesia ke arah selatan Surabaya. Ini adalah Museum peralatan pertempuran Angkatan Laut Indonesia dan memiliki koleksi planetarium dan astronavigadium. Pendirian museum berdasarkan Skep Kasal No. Skep/11106/VII/1973, Tanggal 10 Juli 1973. Bangunan ini berdiri di atas lahan seluas 2,7 hektar. Disamping menjadi Museum ternyata juga menjadi tempat pendidikan bagi kandidat TNI-AL. Kompleksnya dikenal sebagai "Bumi Moro" Surabaya. Museum ini memiliki fasilitas yang lengkap.

TNI-AL Education (KODIKAL) yang mendidik kandidat dari Tamtama, Bintara, calon perwira dan alumni perguruan tinggi serta pendidikan lanjutan AAL. Fasilitas museum ada dua yaitu publik dan museum. Pada fasilitas publik seperti Ruang pameran tetap, Ruang informasi, Tempat penjualan tiket, Perpustakaan, Toilet, dan Tempat parkir. Sedangkan fasilitas museum yaitu Ruang Administrasi ( Kantor ), dan Ruang Penyimpanan Koleksi. Pada ruang penyimpanan koleksi dibagi ada tujuh ruangan yaitu Ruang Sudarsono, Ruang Armada, Ruang Senjata, Ruang Kapten Pahlawan Laut, Ruang Pimpinan, Ruang Dewaruci, dan Ruang Taruna. Dalam ruangan-ruangan tersebut banyak benda-benda masa lalu dan mempunyai nilai historis yang tinggi dengan perkembangan Bangsa Indonesia. Benda-benda bersejarah tersebut seperti jenis kapal perang, pesawat, helikopter, artileri medan, KRI Dewa Ruci, dan meriam kapal "HRMS DE ZEVEN PROVINSIEN".

Jadi, dengan adanya informasi ini, semoga sobat lebih paham. Semoga infonya bermanfaat. Jika ada pertanyaan tentang teks deskripsi ini mohon dicantumkan pada kolom komentar.

Terima Kasih
0 Komentar untuk "Contoh Teks Deskripsi Museum Loka Jala Crana Surabaya"

- Pesan Berdasarkan Topik
- Pesan Tidak Mengandung SARA dan Pornografi

Back To Top