Blog Tentang SEO, Teknologi

Pengertian, Struktur, dan Contoh Surat Permintaan Bahan Baku Meuble (Teks Negosiasi)

"Mas, jelasin contoh membuat surat permintaan bahan baku?"

"Mas, buat tugas sekolah nih?"

"Mas, thanks ya?"

Surat permintaan bahan baku, merupakan surat yang termasuk dalam teks negosiasi biasanya digunakan untuk permintaan bahan baku skala besar di perusahan besar seperti bahan baku meubel.
Secara gasis besar, surat ini sering dipergunakan karena mencakup bahan utama untuk pengolahan menjadi barang jadi. Ketika masa SMA saya disuruh membuat surat permintaan ini, setelah melalui revisi-revisi dari guru saya akirnya jadilah surat permintaan bahan baku dengan benar. Berikut contoh surat permintaan bahan baku meuble (teks negosiasi).


­­­­­­­­­­­­­­­­­SURAT PERMINTAAN
_______________________________________________________________

PT. Jaya Meubel Jombang
Jln. Raya Mojoagung Jombang
Kode pos. 61482, Telp. (0321) 280500, Fax. (027) 678345
E-mail : Jaya_meubeljombang@yahoo.com
Bankir : BNI, BCA

                                                                            Jombang, 14 Februari 2014

Nomor : 123/TR-V/29
Hal       : Permintaan bahan baku meubel


Yth. pimpinan CV. Kerya Mekar
Jalan Sudirman No. 108 E
Jakarta


Dengan hormat,

Dengan ini kami memberitahukan anda bahwa perusahaan kami ingin mengembangkan usaha dalam bidang kerajinan meubel, terutama seperti meja, kursi, lemari, dll.
Sesuai informasi yang kami terima bahwa CV. Karya Mekar adalah perusahaan yang menjual berbagai jenis kayu yang kami butuhkan.
Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon kepada pimpinan CV. Karya Mekar untuk mengirim daftar harga /kg kayu. Selain itu, mohon diperjelas mengenai syarat pembayaran, syarat penyerahan barang, dan potongan harga
Demikian permintaan kami, atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih banyak.

Hormat kami,


.........................................
(Pimpinan PT.Jaya Meubel)

Jadi, dengan adanya informasi ini, semoga sobat lebih paham. Semoga infonya bermanfaat. Jika ada pertanyaan seputar artikel berikut mohon ditanyakan pada kolom komentar.

Terima Kasih
0 Komentar untuk "Pengertian, Struktur, dan Contoh Surat Permintaan Bahan Baku Meuble (Teks Negosiasi)"

- Pesan Berdasarkan Topik
- Pesan Tidak Mengandung SARA dan Pornografi

Back To Top